Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Rivalitas antara Elon Musk dan Mark Zuckerberg semakin memanas

Rivalitas antara Elon Musk dan Mark Zuckerberg semakin memanas (@ the_unfiltered_art ) Suara Indonesia - Rivalitas antara Elon Musk dan Ma...

Rivalitas antara Elon Musk dan Mark Zuckerberg semakin memanas (@the_unfiltered_art)

Suara Indonesia
- Rivalitas antara Elon Musk dan Mark Zuckerberg semakin memanas. Terbaru, Musk menantang Zuckerberg untuk bertarung di ring tinju. Tantangan ini muncul setelah Musk mengetahui bahwa Zuckerberg berencana mengembangkan aplikasi baru untuk bersaing dengan Twitter.

Musk, dalam cuitannya di Twitter, menyindir Zuckerberg yang seolah-olah ingin menguasai semua pengguna internet di Bumi. Seorang pengguna Twitter kemudian memperingatkan Musk bahwa Zuckerberg sekarang menguasai jiu jitsu. Musk merespon dengan siap bertanding di ring jika Zuckerberg juga siap.

Tidak lama setelah tantangan tersebut, Zuckerberg membalas lewat postingan Instagram Story di akun pribadinya dengan mengatakan "Kirimkan saya lokasinya." Musk kemudian membalas dan mengusulkan pertarungan mereka digelar di Vegas Octagon, arena pertandingan Ultimate Fighting Championship. Musk juga mengungkapkan jurus andalannya yang dia sebut 'The Walrus'.

Musk dan Zuckerberg sama-sama memiliki kemampuan bertarung. Musk memiliki fisik yang lebih besar dan mengaku pernah berkelahi di jalanan saat tumbuh besar di Afrika Selatan. Sementara itu, Zuckerberg adalah petarung MMA yang pernah memenangkan turnamen jiu jitsu. Dia juga mengklaim pernah menyelesaikan latihan 'Murph Challenge' yang sangat berat dalam waktu kurang dari 40 menit.





Reponsive Ads